fbpx
JembranaPeristiwa

15 Rumah Warga Yeh Sumbul di Terjang Angin Puting Beliung

Jembrana,mediapelangi.com-Angin putting beliung kembali merusak rumah warga di Kabupaten Jembrana,belasan rumah warga di Desa Yeh Sumbul,Kecamatan Mendoyo Jembrana, rusak diterjang angin putting beliung, Rabu(08/02/2017).

Sebanyak 15 rumah warga ini, berada di dua Banjar yakni Banjar Samblong dan Banjar Yeh Satang, Desa Yeh Sumbul Kecamatan Mendoyo Jembrana,mengalami rusak parah.Pemilik rumah Nengah Rata,mengatakan saat kejadian bersama keluarganya sedang menonoton televisi secara tiba-tiba hujan di sertai angin kencang mengakibatkan atap rumah yang terbuat dari asbes berterbangan,”ungkapnya.

Begitu pula dengan Hajiman saat angin kencang yang disertai hujan,dirinya mengumpulkan dan menyelamatkan anak-anaknya agar terhindar dari reruntuhan genteng rumahnya.Akibat dari terjangan angin putting beliung kerusakan rumah korban  terjadi pada bagian atap yang terbuat dari asbes dan genteng berhamburan.

Sementara itu saat di konfermasi Kepala Desa Yeh Sumbul Komang Dentra,terjangan putting beling yang melanda wilayahnya mengakibatkan 15 unit rumah ,namun yang paling parah sebanyak 4 unit,”terangnya.

Dari pantauan pasca kejadian  tampak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jembrana,Rabu(08/02/2017).sudah memberikan bantuan terpal untuk menutup sementara atap rumah warga yang mengalami kerusakan.

Bahkan warga mulai memperbaiki genteng rumah dan membersihkan material reruntuhan mereka yang rusak akibat terjangan angin putting beliung.-(ak-mp)

Berita Terkait

Back to top button
error: Konten ini terlindungi.