Tabanan,mediapelangi.com- Dua kasus pembuangan bayi, di tempat pembuangan sampah di dekat Pasar Penebel pada Senin (29/5/2017) dan satu lagi pada Minggu (6/8/2017) sekitar pukul 11.45 Wita di depan rumah salah seorang warga jalan MT Haryono,hingga saat kasus pembungan bayi belum juga terungkap. Namun, kasus serupa kembali terjadi di Jalan IR Soekarno,Banjar Jagasatru,Kediri,Tabanan.
Warga Jalan IR Soekarno,Kediri,Tabanan,dikagetkan dengan penemuan sesosok bayi terbungkus tas kresek warna plastic hitam putih dan plastic merah dalam kondisi sudah tidak bernyawa,Sabtu Sore (0710).
Mayat bayi berjenis kelamin laki –laki yang diduga baru lahir tersebut masih lengkap dengan ari-arinya dan dalam kondisi berlumuran darah.
Dari informasi yang berhasil di himpun di lokasi penemuan,bayi yang terbungkus tersebut pertama kali ditemukan oleh Musamil(40) warga setempat yang kebetulan kos dekat tempat ditemukan bayi tersebut,saat hendak buang air kecil melihat ada benda yang mencurigakan Setelah diperiksa,ternyata di dalamnya berisi bayi yang sudah tidak bernyawa.Mengetahui hal tersebut, kemudian temuan tersebut diberitahukan pada warga lainnya dan diteruskan lapor ke Mapolsek Kediri.
Kapolsek Kediri, Kompol I Nyoman Sumarajaya mengatakan, mendapatkan laporan adanya temuan bayi pihaknya,kemudian melakukan olah tkp. Bayi yang ditemukan berjenis kelamin laki-laki, dengan kondisi badan utuh dengan tali pusar dan ari-ari,namun sayangnya saat ditemukan kulit bayi tampak lebam dan kulit mengelupas dan saat ditemukan dalam keadaan meninggal,”jelasnya.
Dugaan bayi yang dibuang pagi hari ini,dalam kondisi sejak pagi wilayah Tabanan di guyur hujan dan air hujan masuk kedalam tas kresek,dan dari hasil pemeriksaan pula bayi tersebut diperkirakan baru dilahirkan dan langsung dibuang,”ujarnya.
Untuk kepentingan penyelidikan bayi laki-laki tersebut selanjutnya dibawa ke rumah sakit Tabanan untuk dilakukan visum.”Kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terhadap pelaku pembuang bayi tersebut,dan semoga kasus penemuan bayi ini segera bisa terungkap,”katanya.(*mp-eka).