fbpx
GianyarPeristiwa

Pohon Tumbang Timpa Rumah dan Jaringan PLN di Kutri

GIANYAR, MEDIAPELANGI.com-Sebuah pohon bunut berdiameter empat meter tumbang,menimpa Gapura,tembok rumah dan jaringan PLN hancur di Banjar Kutri,Desa Singapadu,Sukawati,Gianyar.Senin(15/1/2018).

]Puluhan petugas BPBD Gianyar pun diturunkan untuk mengevakuasi reruntuhan pohon ini.

Pohon yang berusia ratusan tahun dengan diameter 4 meter ini /  di duga tumbang akibat akarnya yang membusuk dan tidak kuat menahan beratnya cabang pohon tersebut.

Baca Juga:  Pendaki Terperosok di Gunung Abang Ditemukan di Jurang

Tidak ada korban jiwa,namum satu rumah rusak,tembok pekarangan serta gapura dan jaringan PLN hancur akibat tertimpa pohon.

Puluhan petugas di turunkan untuk mengevakuasi puing puing serta pohon yang roboh mengisolasi perkampungan warga setempat.

Petugas BPBD Gianyar I Made Merta,mengatakan pohon jenis bunut dengan tinggi 12 meter dan lebar 4 meter menimpa rumah warga,candi gapura,penyengker dan kabel PLN akibatkan kerugian 120 juta.

Walau demikian besarnya jenis pohon ini petugas dari BPBD melakukan evakuasi dengan ektra cepat.(eka-cin).

 

 

Berita Terkait

Back to top button
error: Konten ini terlindungi.