fbpx

Bali Spirit Festival, Ajang Pelestarian Budaya Lokal

foto – Kesenian Jegog asal Ubud Tampil di Bali Spirit Festival

GIANYAR, MEDIAPELANGI.com – Even tahunan Bali Spirit Festival 2018, di ubud, Gianyar.Seniman lokal berharap dapat menjadi ajang pelestari budaya lokal.

Seperti seniman jegog ini, tampil dihadapan ribuan wisatawan yang berkunjung juga diharapkan dapat menjadi promo wisata.

Puluhan kelompok seni, juga ikut ditampilkan di even tahunan Bali Spirit Festival, Ubud, Gianyar.Kamis (5/4/2018). Salah satunya kesenian jegog asal Ubud, juga ikut unjuk kemampuan dihadapan ribuan wisatawan yang berkunjung ke lokasi digelarnya acara bertajuk international ini.

Tampil mengiringi tarian panyembrama dan baris tunggal. Selain sebagai ajang pelestari budaya, ini juga menjadi kesempatan untuk promosi wisata dan mengangkat seniman lokal dalam kancah international.

Agung Buda Sastra seniman jegog asal Ubud mengungkapkan, ini bahkan mendorong seniman lokal lainnya juga diberikan kesempatan yang sama. Disamping itu pula ini dipakai untuk ajang pelestarian budaya, promosi wisata juga, dan ikut mengangkat seniman lokal, bukan hanya kelompok kami, dan yang lain juga diberikan kesempatan ajang Bali Spirit Festival ini,”ungkapnya.

Bali Spirit Festival di Ubud, Gianyar, yang akan berlangsung dari (2/4) dan ditutup pada ( 8/4/2018) mendatang. (ka-ad).

 

Berita Terkait
error: Konten ini terlindungi.