fbpx
BadungFeaturedPeristiwa

Adi Spa Ludes Terbakar, Kerugian Capai Rp 2,8 Miliar

BADUNG, MEDIAPELANGI.com – Asap hitam membumbung tinggi saat Adi Spa di Jalan By Pass Mumbul, Kelurahan Benoa, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung terbakar. Peristiwa tersebut mengakibatkan empat blok bangunan berisi 34 kamar ludes terbakar.

“Penyebab awal kebakaran belum diketahui karena masih dalam penyelidikan,” terang Kanit Reskrim Polsek Kuta Selatan Iptu M. Andi Nurul Yaqin saat dikonfirmasi, Rabu (1/5/2019).

Karyawan spa bernama Putu Kalik (36) menerangkan, saat tengah menyapu halaman spa, Rabu (1/5/2019) sekitar pukul 05.00 Wita, tiba-tiba ia melihat api muncul dari dalam salah satu kamar. Hanya dalam hitungan detik, api lalu menjalar ke bangunan kamar lainnya.

Baca Juga:  Pendaki Terperosok di Gunung Abang Ditemukan di Jurang

Lantaran sebagian atap bangunan spa terbuat dari bahan yang mudah terbakar, api dengan cepat membesar dan merembet ke seluruh bangunan yang berdiri di atas lahan seluas 10 are tersebut.

Tak lama berselang, tiba ke TKP tiga unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Badung. Melihat api sulit dipadamkan karena sudah sangat besar, enam unit mobil pemadam kebakaran kembali datang.

Hampir satu setengah jam melakukan penanganan, api berhasil dipadamkan. Kendati demikian, seluruh isi barang di dalam kamar seperti televisi serta barang elektronik lainnya tak bisa diselamatkan.

Informasi diperoleh, kejadian tersebut mengakibatkan pemilik spa bernama Wayan Adi (51), warga Jalan Muding Indah, Kerobokan, Kuta Utara, Badung mengalami kerugian sebesar kurang lebih Rp 2,8 miliar.

“Masih dihitung berapa besar kerugian yang diderita korban. Yang pasti kejadian tersebut tidak sampai menimbulkan korban jiwa,” jelas Kanit Reskrim.(aw)

Berita Terkait

Back to top button
error: Konten ini terlindungi.