TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Puluhan karyawan Taman Bunga The Bloom Garden DTW Ulun Danu Beratan pada bulan Mei ini mulai jalani training. Ada 35 orang karyawan yang direkrut dan saat ini mulai menjalani training selama sebulan.
Manajer Operasional DTW Ulun Danu Beratan, I Wayan Mustika menjelaskan, untuk memberikan pelayanan yang terbaik pihaknya telah melakukan seleksi karyawan dengan formasi yang dibutuhkan mulai dari Kasir, Security, Waiter/Waitress, Cook, dan lainnya. Dibutuhkam juga lulusan Sarjana untuk mengisi posisi Manajer, ungkapnya Senin (13/5/2019).
Mustika menambahkan, pengumuman rekrutmen sudah dilakukan secara terbuka januari 2019 lalu. Ada 100 orang yang melamar sebagai karyawan The Bloom Garden. Perekrutan karyawam diawali dengan seleksi adminsitrasi dan dari 100 pelamar berhasil lolos sebanyak 35 orang, imbuhnya.
Rekrutmen karyawan The Bloom Garden di prioritaskan kepada anak muda di Gebog Satakan Ulun Danu Beratan (pengempon Pura Ulun Danu Beratan), persyaratan lain yang harus dipenuhi pelamar adalah berusia 18 sampai 25 tahun. Minimal menguasai Bahasa Inggris, memiliki pengalaman di bidang Pariwisata atau lulusan Sekolah Pariwisata, dan sebagainya (mp).