TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Gunungan sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Mandung, Kecamatan Kerambitan, Kabupaten Tabanan, Bali terbakar pada Jumat (23/8/2019).
Kapolsek Kerambitan Kompol I Wayan Suana mengatakan sekitar pukul 15.30 Wita dimana saksi I Made Muliarta saat melintas di Jalan jurusan Mandung menuju Kukuh, Kerambitan melihat ada api menyala gunungan sampah yang berada di TPA sebelah selatan, kemudian api semakin membesar karena ditiup angin yang kencang menyebabkan api menyebar kesebelah barat di tumpukan sampah.
“Untuk memadamkan api tiga unit mobil pemadam kebakaran Tabanan datang untuk memadamkan api dari bagian barat. Sementara api sudah mulai mengecil dan pemadam masih bekerja untuk memadamkan api.
Menurut Kapolsek,penyebab kebakaran diduga karena kelalaian dari petugas TPA sampai ada percikan api yang ditimbulkan dibagian selatan tumpukan sampah,”katanya. (ka)