JEMBRANA, MEDIAPELANGI.com – Kapal Motor Penyebrangan (KMP) Trisakti Adinda kandas di perairan Gilimanuk, Kamis (14/11/2019) dini hari. Semua penumpang 49 penumpang kapal termasuk diantaranaya 2 anak-anak dan satu balita berhasil dievakuasi.
Kepala Pos Perolongan dan Pencarian Jembrana I Komang Sudiarsa menjelaskan, kapal yang berangkat dari Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi menuju Pelabuhan Gilimanuk, kandas saat menunggu giliran sandar di Dermaga Pelabuhan Gilimanuk.
Sudiarsa mengatakan, arus kuat penyebab kandasnya KMP Trisakti Adinda. Selain mengangkut sebanyak 49 penumpang, kapal naas ini juga mengangkut 7 unit sepeda motor 3 unit mobil minibus, truk sedang hingga besar sebanyak 6 unit dan tronton sebanyak 4 unit.
Tim Basarnas yang mengetahui kondisi kapal naas ini kemudian melakukan evakuasi terhadap 49 penumpang kapal termasuk diantaranaya 2 anak-anak dan satu balita.
Selain ada 49 penumpang yang sudah dievakuasi dan sudah ada yang melanjutkan perjalanan ke Denpasar, diatas kapal naas ini hingga Kamis sore ini masih ada 15 ABK termasuk nahkoda kapal yang masih tetap bertahan.
Nahkoda kapal masih terus berupaya melakukan olah gerak, agar kapal naas ini terbebas dari lokasi kandas, sambil menunggu kedatangan tugboat yang akan melakukan panarikan terhadap kapal naas ini saat air pasang.(mp/ka-ak).