TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Jajaran Polsek Marga, Tabanan gencar melakukan sosialisasi dan pemahaman antisipasi penyebaran Virus Corona(Covid–19).
Kapolsek Marga AKP I Gusti Made Sudarma Putra bersama Waka Polsek Marga Iptu I Made Suardika didampingi Kanit Intel Iptu I Made Sudarma dan Bhabinkamtibmas Desa Peken Belayu Aiptu I Gede Putu Sutanaya memberikan himbauan atau pemahaman kepada Kasatgas wilayah Banjar Umabian, Desa Peken Belayu dan wilayah Desa Beringkit beserta anggota dan warga masyarakat setempat, Kamis (16/4/2020).
“Dalam situasi Covid -19 ini masih banyak warga masyarakat yang belum memahami tentang Covid- 19 sehingga banyak yang mengabaikan himbauan dari pemerintah,”kata Kapolsek Marga, AKP I Gusti Made Sudarma Putra.
Begitu pula banyak dalam penerapan dan pelaksanaan himbauan dilapangan bahkan kadang ada yang berlebihan dari apa yang diharapkan.
“Oleh sebab itu Kapolsek Marga bersama anggota membuat terobosan untuk memberikan pemahaman dan edukasi agar tidak salah langkah maunya kita menghindari atau terhindar dari virus corona malah menimbulkan masalah baru seandainya kita salah menyikapi covid-19 ini, “ugkapnya.
Dalam hal ini Kapolsek Marga juga menghimbau kalau ada kegiatan agar warga jangan terlalu banyak atau bergerombol selalu jaga jarak, berpola hidup sehat dengan cara berolah raga dan makan makanan yang bergizi, hindari keluar rumah apabila tidak sangat penting, serta hindari kontak langsung dengan orang lain.
Bila ada gangguan atau ancaman yang terjadi di masyarakat segera sampaikan kepada perangkat desa atau kepada anggota Bhabinkamtibmas, selalu waspada dan jangan mudah percaya dengan berita yang sumbernya tidak jelas atau hoax.
Disamping itu Kapolsek juga menghimbau kegiatan ini merupakan kepedulian Polri terhadap masyarakat dalam upaya mencegah penyebaran virus corona (Covid- 19). “Kami juga mengajak dan mengimbau agar tetap dilaksanakan apa yang diperintahkan terkait upaya pencegahan virus corona (covid 19) karena semua itu demi kebaikan kita semua, “imbuhnya.
Kegiatan ini bertujuan untuk antisipasi Penyebaran Virus Covid 19(CORONA) dan memberikan jaminan keamanan kepada masyarakat, bahwa Polri akan senantiasa berada di tengah masyarakat dalam segala situasi dan mengajak masyarakat bekerja sama dalam menghadapi dampak daripada penyebaran Virus Corona.
Ia berharap dengan penyampaian,himbauan bahaya corona dan cara mengantisiasi warga mulai berpikir untuk hidup bersih disetiap lingkungan keluarga dan masyarakat.Karena dengan pola hidup bersih dan sehat menjadi salah satu faktor utama melawan covid-19.
“Saya berharap agar masyarakat tetap tenang namun waspada serta tidak terpengaruh oleh berita hoax khususnya terkait dengan isu virus corona dan hendaknya semua pihak dapat mengikuti arahan dan instruksi pemerintah,”pinta AKP Sudarma Putra. (mp/ka)