KARANGASEM, MEDIAPELANGI.com – Anggota Kepolisian Polres Karangasem dari angkatan ke 2 tahun 2004 (ZED-STP), melaksanakan kegiatan bakti sosial dengan membagikan sembako kepada warga masyarakat yang kurang mampu atau yang berhak menerima di Banjar Dinas Pakel, Desa Sangkan Gunung. Kecamatan Sidemen, Kabupaten Karangasem, Senin (27/4/2020).
Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan oleh anggota ZED-STP Polres Karangasem. Tujuan dari kegiatan bakti sosial kali ini adalah untuk meringankan beban warga masyarakat yang terkena dampak akibat adanya Pandemi Covid-19 yang terjadi saat ini.
Sebanyak 61 orang warga masyarakat usia lanjut (lansia) Banjar Dinas Pakel yang berhak mendapat bantuan dan masing-masing warga tersebut menerima berupa 10 Kg beras, 1 Tray telor dan 1 liter minyak goreng yang diserahkan langsung ke rumah-rumah warga serta ada yang penyerahannya dipusatkan di Balai Banjar Pakel. Total bantuan yang diberikan sebanyak 610 Kg Beras, 61 Trai Telor Ayam dan 61 Liter Minyak Goreng. Serta menyerah bantuan berupa masker kain sebanyak 20 buah kepada Sat Gas Covid 19 Br. Pakel.
Kegiatan bakti sosial tersebut dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Desa Sangkan Gunung, Babinsa Desa Sangkan Gunung, Kawil Banjar Pakel serta Pengelingsir Banjar Pakel Desa Adat Sangkan Gunung. Kegiatan tersebut mendapat respon positif dan disambut baik oleh warga masyarakat Banjar Pakel dan diharapkan anggota Kepolisian Polres Karangasem kususnya ZED-STP bisa meneruskan kegiatan bakti sosial ini ditempat lain.
Dalam sambutannya Ketua ZED-STP Polres Karangasem Bripka I Ketut Udiana, SH berharap dengan bantuan tersebut bisa bermanfaat dan dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak akibat Virus Corona yang terjadi. Selain itu pria yang bertugas di Paminal Polres Karangasem ini mengimbau kepada warga masyarakat Banjar Dinas Pakel agar tetap mengikuti protokol kesehatan sesuai intruksi Pemerintah Pusat dan Daerah agar terhindar dari wabah Covid-19.
“Mari berbagi untuk sesama yang membutuhkan tanpa menunggu kaya atau berkecukupan, sedikit tapi membantu,”katanya. (mp/wn)