GIANYAR, MEDIAPELANGI.com – Sebagai wujud kepedulian ditengah pandemi covid-19 yang hampir menjamah seluruh sektor dan lapisan masyarakat. Melihat kondisi tersebut membuat salah satu politisi dari PDIP Ni Nyoman Etty Yuliastuti yang juga anggota DPRD Gianyar ini terketuk dan tergerak untuk membatu para pemangku khususnya yang terdampak covid-19 di Kabupaten Gianyar.
Dalam aksi sosial tersebut memberi bantuan berupa paket sembako bagi para Pemangku tepatnya di Desa Adat Kedewatan dan Desa Adat Sayan, Kecamatan Ubud, Gianyar, Minggu (31/5/2020).Pembagian sembako antara lain, dibagikan ke Pemangku dengan menyasar Desa adat Kedewatan sebanyak 28 paket, pemangku di Sayan 18 paket dan 120 paket untuk Desa Adat Sayan.
“Kami salurkan sembako kepada masyarakat tentunya agar dapat membantu masyarakat yang kesulitan dalam masa pandemi corona ini,” jelas anggota Komisi IV ini.
Dalam kesempatan tersebut Politisi muda dari Desa Kedewatan ini juga mengatakan, bahwa ini merupakan bentuk bantuan dan perhatian khusus bagi masyarakat terdampak covid-19 utamanya.
“Hal ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian kami di lembaga legislatif terhadap masyarakat terdampak corona.Dan Saya sendiri bisa merasakan bagaimana sulitnya warga. Berbagai bantuan yang sudah diberikan, tetap belum cukup. Karena wabah ini tidak bisa diprediksi kapan akan berakhir,” tutupnya.(mp/ka)