fbpx
FeaturedPolitikTabanan

Pasangan Sanjaya-Edi Wirawan Daftar Pertama ke KPU Tabanan

TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Komang Gde Sanjaya yang berpasangan dengan I Made Edi Wirawan sebagai pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Tabanan pertama yang datang mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tabanan, Jumat (4/9/2020).

Pasangan yang diusung Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) didukung Partai Gerakan Indonesia Raya (Garindra) dan  Partai Solidaritas Indonesia (PSI) ini datang ke kantor KPU Tabanan pada pukul 10.00 WITA.

Ketua KPU Tabanan I Gede Putu Weda Subawa mengatakan jadwal pada hari pertama pembukaan pendaftaran, pasang calon langsung mendaftarkan diri dengan diawali pasangan Komang Gde Sanjaya – I Made Edi Wirawan tiba pukul 10.00 WITA di kantor KPU Tabanan.

Baca Juga:  Fraksi PDI Perjuangan DPRD Tabanan Setujui Pembahasan Dua Ranperda APBD dalam Rapat Paripurna

“Iya tadi pasangan Sanjaya- Edi Wirawan telah menyerahkan segala persyaratan pendaftaran dan kita sudah mengecek semua dan sudah lengkap.

Dia mengatakan dalam pendaftaran calon bupati dan wakil bupati pada hari ini, pihaknya mengedepankan protokol kesehatan Covid-19 dengan membatasi jumlah pendukung yang hadir atau pengantar calon yang mendaftar di KPU Kabupaten Tabanan.

“Tentu kami menerapkan protokol kesehatan Covid-19. Sebelum memasuki ruangan semua yang datang wajib cek suhu dan tersedia cuci tangan serta tersedia bilik sterilisasi. Kemudian yang hadir wajib menggunakan masker,” ujarnya.

Sementara itu, pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati, Sanjaya dan Edi Wirawan paket (Jaya-Wira) menyatakan syukurnya, karena pihaknya memenuhi syarat untuk maju pada pilkada yang akan berlangsung pada 9 Desember 2020.

Baca Juga:  Bupati Tabanan Ungkap Penurunan APBD 2025 di Rapat Paripurna, Apa Penyebabnya

“Setelah satu setengah jam kami mengikuti proses administrasi persyaratan, kami sudah menerima tanda menjadi pasangan calon bupati dan wakil bupati,” ujarnya.

Dirinya juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh tim yang telah mengantarkan dirinya untuk mendaftar ke KPU.

“Mudah-mudahan niat yang suci dan baik untuk membangun Tabanan melalui Pola Pembangunan Semesta Berencana dapat terwujud,” pungkasnya.(*mp)

 

 

Berita Terkait

Back to top button
error: Konten ini terlindungi.