fbpx

Ambil Haluan, Pick Up Hantam Agya dan Motor

Kecelakaan lalu lintas melibatkan dua mobil dan satu sepeda motor di Jalan Jurusan Denpasar- Gilimanuk termasuk Banjar Mekayu, Desa Selabih, Kecamatan Selemadeg Barat, Kabupaten Tabanan Bali, Sabtu (27/3/2021).

TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Kecelakaan lalu lintas melibatkan dua mobil dan satu sepeda motor di Jalan Jurusan Denpasar- Gilimanuk termasuk Banjar Makayu, Desa Selabih, Kecamatan Selemadeg Barat, Kabupaten Tabanan Bali, Sabtu (27/3/2021).

Kasubag Humas Polres Tabanan Iptu I Nyoman Subagia menjelaskan, kecelakaan itu bermula dari Suzuki pick up nopol P 8151 G yang di kemudikan Moch Subandi beralamat di Jalan PB Sudirman, Jember, Jawa Timur datang dari arah timur jurusan Denpasar menuju arah barat jurusan Gilimanuk.

Setibanya di TKP tikungan ke kanan Suzuki pick up mengambil haluan terlalu ke kanan dan dari arah berlawanan melaju truk yang tidak diketahui identitasnya.

Sehingga pengemudi pick up menghindar dan membanting stir ke kiri dan oleng ke kanan ke jalur berlawanan, hingga akhirnya menabrak Toyota Agya nopol DK 1003 EG yang dikemudikan Atika Darmala Berta warga Tangerang dan sepeda motor Yamaha N Max nopol DK 6578 FAW,”jelasnya.

Saat melintas di lokasi kejadian, pick up tersebut oleng hingga masuk ke lajur arah berlawanan sehingga kecelakaan tak bisa dihindarkan lagi.

“Jadi saat melintas ini pengemudi pick up gagal mengendalikan kendaraanya sehingga oleng dan masuk jalur berlawanan,” terangnya.

Akibat kejadian tersebut pengendara Yamaha N Max Fajar Prayitno beralamat Dajan Peken, Mengwitani, Badung, mengalami tangan kanan patah, keluar darah dari mulut dan hidung, dirawat di Puskesmas Selemadeg.(mp)

Berita Terkait
error: Konten ini terlindungi.