TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila dan Peringatan Bulan Bung Karno Juni 2021, Pengurus Kabupaten/Pengkab Wushu Tabanan menggelar kegiatan pembekalan atlet dengan tema “Wawasan Kebangsaan dan Pancasila-Dunia Olahraga Memperkuat Sikap Bela Negara”.
Pembekalan melibatkan 35 atlet yunior dibuka Ketua Umum KONI Tabanan I Dewa Gede Ary Wirawan di Aula Gor Debes Gerokgak Tabanan, Sabtu (12/6/2021).
Pembekalan dilaksanakan oleh Pengkab Wushu Tabanan bekerjasama dengan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Tabanan dan hadir sebagai Narasumber Kepala Bidang Ketahanan Nasional Ida Ayu Agung Windayani Kusumaharani.
Ketua Umum KONI Tabanan I Dewa Gede Ary Wirawan mengatakan, kegiatan pembekalan dimaksudkan untuk membangun karakter positif bagi atlet binaan cabor sekaligus mempertebal rasa persatuan dan wawasan Kebangsaan NKRI dengan Ideologi Pancasila sehingga pelaku olahraga Tabanan ikut menjaga ketahanan nasional.
“Dalam event olahraga resmi antar negara upacara penghormatan atlet yang meraih juara biasanya diiringi dengan lagu kebangsaan dan pengibaran Bendera Merah Putih, saat itu pasti kita merasa terharu kerena turut mengharumkan nama bangsa dan negara”, terang Ary Wirawan.
Acara dikemas ringan dan santai dengan materi seputar wawasan Kebangsan dan Pancasila diselingi dengan tanya jawab, games dan lagu-lagu kebangsaan. Dari pihak KONI sendiri turut memberikan materi I Made Miasa.
Terakhir acara diisi dengan menyanyikan lagu-lagu kebangsaan dan bagi-bagi hadiah berupa tumbler untuk tempat air isi ulang yang dibawa saat latihan. Membawa tumbler diharapkan semua atlet Tabanan menggunakan air isi ulang untuk menekan timbulan sampah plastik. (*/kr).