KARANGASEM, MEDIAPELANGI.com – Seorang bule warga negara Prancis Dominique Marle (73) terjatuh dan membentur tepi tangga jalan hingga meninggal saat mengikuti upacara meajar-ajar di Pura Lempuyang, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem Bali, Jumat (3/12/2021)
Dominique Marle meninggal saat naik ke atas bersama rombongan meajar-ajar dari Dadia warga Pande, Banjar Dinas Songan, Desa Songan, Kintamani, Bangli.
Jenazah bule Prancis itu dievakuasi petugas gabungan kepolisian, Basarnas, BPBD, masyarakat serta keluarga korban.
Kapolsek Abang, AKP I Kadek Suadnyana mengatakan, Dominique Marle bersama keluarganya berangkat dari Batur Kintamani menuju Pura Lemuyang ikut dalam prosesi memajar-ajar. Bersama rombongan bule Prancis itu naik sekitar pukul 12.00 Wita.
Sampai di belakang Pura Pasar Agung Lempuyang, diduga tidak kuat berjalan, Dominique Marle langsung jatuh. Korban dinyatakan meninggal sekitar pukul 15.00 Wita.
“Tim gabungan, Basarnas, TNI, BPBD, masyarakat serta keluarga korban langsung melakukan evakuasi. Tim medis melakukan pemeriksaan di TKP. Setelah dilakukan pemeriksaan di TKP ada bekas benturan akibat jatuh yang mengakibatkan pelipis sebelah kanan mengalami luka,” terang AKP Suadnyana.
Jasad bule Prancis Dominique Marle langsung dievakuasi menuju area Pura Telaga Mas, dan dilakukan pemeriksaan medis. Yang bersangkutan dinyatakan meninggal dunia. Jenazah langsung diangkut dengan kendaraan ambulance menuju RSUD Krangasem. [mp]