fbpx

Edi Wirawan: Dorong Peningkatan UMKM dan Kuliner Khas Tabanan

Wakil Bupati Tabanan I Made Edi Wirawan saat meninjau UMKN dan kuliner khas Tabanan di pameran Bali Bangkit tahap III 2022 di Art Center, Denpasar, Kamis (21/4/2022).

DENPASAR, MEDIAPELANGI.com – Usaha kuliner berperan besar untuk memajukan Usaha Kecil Mikro Menengah (UMKM) Kabupaten Tabanan. Hal itu dapat dilakukan para pemilik usaha kuliner khas Tabanan di pameran Bali Bangkit III 2022.

Untuk itu Wakil Bupati I Made Edi Wirawan, mendorong peningkatan kapasitas Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan usaha kuliner khas yang ada di Kabupaten Tabanan, jika gerakan tersebut dilakukan secara bersama-sama, bukan tidak mungkin akan membangkitkan perekonomian masyarakat Kabupaten Tabanan sehingga segera bangkit dari pandemi.

“Pebisnis harus punya jiwa visoner. Tidak hanya sekedar membuka usaha. Khususnya pebisnis kuliner sangat berpeluang memajukan produk UMKM Kabupaten Tabanan. Mendorong peningkatan kapasitas Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) dan usaha kuliner khas yang ada di Kabupaten Tabanan otomatis akan sangat membantu menggerakkan perekonomian masyarakat sekitar,” jelas Wakil Bupati Tabanan I Made Edi Wirawan ditemui usai meninjau UMKN dan kuliner khas Tabanan di pameran Bali Bangkit tahap III 2022 di Art Center, Denpasar, Kamis (21/4/2022).

Menurut Edi Wirawan dorongan ini didasarkan atas apa yang menjadi prioritas dalam peningkatan UMKM menjadi prioritas bagaimana pemerintah menggeliatkan kembali produk-produk dari UMKM dan juga produk. Dengan begitu, peningkatan perekonomian bisa terjadi di masing-masing wilayah. Jika sektor UMKM di Tabanan makin menggeliat dan tumbuh, akan baik sekali mengatasi masalah-masalah sebagai dampak dari pandemi.

Seperti apa yang sering menjadi permasalah usaha kuliner ini yakni dari segi pemasaran. Jika pemasaran yang menjadi kendala dan masalah bagi usaha kuliner pemerintah harus segera mengambil peran di dalam. Dari segi kualitas dari pada produk harus kita siaga dan perlu kita jaga. Mengingat Tabanan memiliki kualitas yang sangat bagus dan enak. Namun, terkadang tampilannya kurang menarik. “Jadi ini yang akan dilakukan agar penampilannya bisa betul-betul menarik. Sehingga semakin menarik minat orang-orang untuk datang dan berkunjung ke Tabanan menikmati kuliner khas,” ucap Edi Wirawan.

Edi Wirawan juga berharap supaya pelaku usaha UMKM bisa mengembangkan usahanya untuk dapat bersaing di pasaran. Dan kedapan akan mengajak perbekel Desa Beraban dengan membuat one stop kuliner Tabanan yakni di DTW Tabanan ini yang harus kita galakan terus dan butikan bahwa potensi ini bisa kita angkat dan meningkatkan perekonomian masyarakat Tabanan khususnya pelaku UMKM dan IKM yang ada.

Dan kita akan buktikan jika perbekel belum siap. Kita sendiri yang akan membuat tempatnya di Tanah Lot oleh-oleh khas Tabanan. Edi Wirawan yang juga Ketua HKTI Bali ini mengungkapkan bahwa UMKM telah membuktikan dapat membangkitkan ekonomi masyarakat. Tatanan ekonomi baru dipastikan akan berpihak pada UMKM.

Edi Wirawan mengimbau pelaku UMKM melakukan adaptasi dan inovasi terhadap produk kreatif untuk mengikuti perkembangan market (pasar) yang baru. Dengan cara memanfaatkan platform digital atau media sosial untuk strategi marketing pelaku UMKM.

“Ini membuktikan bahwa kebangkitan ekonomi ditopang oleh UMKM, karena (melalui) UMKM ciptakan geliat perekonomi,” ujar politisi PDI Perjuangan asal Desa Beraban, Kediri ini.[mp]

Berita Terkait
error: Konten ini terlindungi.