fbpx
PolitikTabanan

Ketua DPRD Tabanan Dapat Kejutan di Hari Ulang Tahun

TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Sejumlah Anggota DPRD Kabupaten Tabanan bersama sekretariat DPRD, kompak memberikan kejutan Hari Ulang Tahun ke 58 Ketua DPRD Tabanan  I Made Dirga, usai rapat kerja, Kamis (28/4/2022).

Suasana kehangatan dan kebahagiaan terasa saat kejutan berupa kue ulang tahun diberikan kepada Ketua DPRD Tabanan.

Ucapan selamat ulang tahun dan diiringi doa pun disampaikan anggota DPRD yang hadir bersama para pegawai dan staf sekretariat.

“Selamat ulang tahun pak Ketua DPRD Tabanan,” kata Sekretaris DPRD Tabanan I Made Sugiarta.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Tabanan, I Made Dirga berterima kasih atas kejutan yang diberikan itu.

“Semoga dengan bertambahnya usia saya ini semakin dewasa juga, dan bisa memimpin dewan ini sampai berakhir masa jabatan,” ucap Dirga.

“Mohon dukungan kawan-kawan semuanya dalam melaksanakan tugas ini. Tadi berdoa, semoga diberi kesehatan dan tetap bisa ‘ngayah’ buat Tabanan,” lanjut politisi Partai PDI Perjuangan tersebut.

Terkait soal rapat kerja, Dirga menyebutkan masih pada pemantapan data detail objek parkir dan pembahasan aturan yang akan mungkin bersinggungan dengan rekomendasi yang akan dihasilkan. Misalkan, keterlibatan desa adat pada pengelolaan parkir.

Selain itu, dalam rapat kerja, Made Dirga berharap pendapingan dan perhatian dari Bupati Tabanan Komang Gede Sanjaya sebagai eksekutif sehingga proses pembuatan aturan inisiatif dari DPRD ini bisa segera terwujud.

Baca Juga:  Polisi Selidiki Ambruknya Bangunan Pewaregan Pura Melanting

“Harus terjalin kerjasama, kerja cerdas dan cepat karena banyak yang akan dilakukan terkait pembangunan dan memerlukan sumber pendapatan. Jangan sampai lambat,” ujarnya.

Sementara itu, Sekretaris DPRD Tabanan I Made Sugiarta mengatakan, pihaknya memang sengaja ingin memberikan kejutan pada Ketua DPRD Tabanan I Made Dirga.

“Agar ada kesan dan sedikit melepaskan ketegangan. Rapat soal APBD terus,” ujarnya.

Made Sugiarta berharap, Ketua DPRD Tabanan I Made Dirga bisa tetap sehat dan bugar serta memberikan arahan pada bawah dan stafnya.

“Beliau orangnya ceplas-ceplos, tapi selalu memberikan arahan yang ‘to the point’,” ujar Sugiarta.[mp]

Berita Terkait

Back to top button
error: Konten ini terlindungi.