TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Atap ruang kelas di SDN 1 Gadung Sari, Desa Gadung Sari, Kecamatan Selemadeg Timur, Kabupaten Tabanan Bali roboh setelah diguyur hujan deras.
Atap bangunan beserta genting ruang kelas belajar roboh ke lantai di dalam kelas. Robohnya atap hampir di seluruh ruangan kelas. Bangunan tersebut hanya menyisakan puing-puing bangunan.
Kepala SDN 1 Gadung Sari I Nyoman Widana mengatakan, robohnya atap bangunan ruang kelas tersebut terjadi pada Selasa (30/8/2022) dini hari.
“Kejadiannya pas, Selasa pagi tapi ketahuannya itu saat ke sekolah mendapati atap bangunan kelas 1,2 dan 3 anbruk. Dan mungkin kejadianya Selasa dini hari saat hujan deras,” ujar dia kepada mediapelangi.com di sekolah setempat, Selasa (30/8/2022)
Widana menceritakan, saat itu wilayah setempat tengah di guyur hujan lebat. Memang kondisi bangunan sekolah dalam keadaan rusak fisik bangunan yang sudah rapuh dan sudah melaporkan ke dinas terkait kondisi bangunan yang sudah rapuh. Tiba-tiba saja atap bangunan roboh.
Beruntung, peristiwa terjadi pada malam hari sehingga tidak menimbulkan korban jiwa.
Menurut Widana, ruangan kelas tersebut memang tiga ruangan kelas tersebut sudah tidak layak dan lama di kosongkan. Untuk aktifitas belajar mengajar.
Saat ini seluruh siswa yang berjumlah 41 orang sudah dievakuasi di tempat yang lebih aman. Sehingga untuk proses belajar mengajar siswa kelas satu di ruangan PAUD, kelas dua dan tiga di emperan sekolah.
Kondisi tiga ruang kelas memang kondisi fisik bangunan sudah rusak dan rapuh. Dengan kondisi tersebut pihaknya sudah tidak menggunakan kelas tersebut untuk aktifitas belajar mengajar lagi. Sehingga sejak pembelajaran tatap muka di mulai, tiga ruangan kelas itu tidak di pakai lagi untuk kegiatan belajar mengajar karena kondisi fisiknya yang rapuh.
“Pihak sekolah juga sudah diminta untuk mengantisipasi agar kegiatan belajar mengajar tidak terganggu, namun tetap aman saat melaksanakan kegiatan pembelajaran,” tutup Widana. [mp]