TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Kecekakaan maut terjadi di Jalan Umum jurusan Denpasar – Gilimanuk, tepatnya di Banjar Dinas Selabih Tengah, Desa Selabih, Kecamatan Selemadeg Barat, , Kabupaten Tabanan,, Selasa (25/7). Kecelakaan lalu lintas antara dua kendaraan, Toyota Avanza dengan nomor polisi W 1836 WL dan Sepeda motor Honda Supra dengan nomor polisi DK 3842 OZ.
Kecelakaan ini merupakan jenis tabrakan depan-depan dan terjadi sekira pukul 13.00 Wita di kawasan pemukiman yang masuk dalam status jalan nasional. Pengemudi Toyota Avanza, I Nyoman Sudira (63), yang beralamat di Delta Sari Indah, Desa Kureksari, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur, dalam keadaan selamat.
Namun, pengendara Honda Supra, Ida Bagus Suanda (60) yang beralamat di Perum Pondok Sepa Desa Padang Sambian Kaja, Kecamatan Denpasar Barat, Kota Denpasar, mengalami nasib tragis dan meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP). Sementara, penumpang yang berada di belakang Ida Bagus Suanda, Ida Ayu Putu Purnamawati (65), juga mengalami luka berat dengan patah pergelangan kaki kanan dan pinggul. “Sayangnya, kondisinya semakin memburuk sehingga dinyatakan meninggal dunia di Rumah Sakit Tabanan setelah mendapatkan tindakan dari dokter,” Kasatlantas Polres Tabanan, AKP Adrian Rizki Ramadhan, Rabu (26/7/2023).
Selain itu, ada seorang anak berusia 4 tahun bernama Ida Ayu LPD yang dibonceng juga mengalami patah kaki kanan dan dirawat di Rumah Sakit Tabanan sebelum akhirnya dirujuk ke RS Sanglah, Denpasar.
AKP Adrian Rizki Ramadhan, menjelaskan kronologi kecelakaan ini. Kendaraan Toyota Avanza yang dikemudikan oleh I Nyoman Sudira datang dari arah barat menuju timur, namun karena mengantuk, ia kehilangan kendali dan oleng ke kanan.
Pada saat yang bersamaan, dari arah timur menuju barat datang sepeda motor Honda Supra yang dikendarai oleh Ida Bagus Suanda dengan dua penumpangnya. Akibatnya, terjadi tabrakan hebat di jalur sepeda motor Honda Supra yang mengakibatkan kecelakaan maut tersebut.
Unit laka Satlantas Polres Tabanan telah melakukan penanganan di lokasi kejadian. Kasatlantas juga mengingatkan seluruh pengemudi agar senantiasa memperhatikan konsentrasi saat berkendara dan selalu menjaga keamanan untuk mencegah kejadian serupa di masa mendatang.[*mp]