TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Ketua ST Mekar Banjar Jakatebel, Desa Tangguntiti, Kecamatan Selemadeg Timur, Tabanan ,Gede Kristiawan dengan tegas membantah klaim tentang dukungan mereka terhadap Prabowo Subianto dan Partai Gerindra. Pernyataan ini di dalam sebuah pemberitaan media oline mediapelangi.com, pada Sabtu (12/8).
Sebelumnya, pada Jumat (11/8), masyarakat di Banjar Jakatebel menerima kedatangan bakal calon DPRD dari Partai Gerindra yang sembahyang di Pura Saren Gong. Namun, Gede Kristyawan menjelaskan bahwa tujuan dari acara tersebut bukanlah untuk keperluan politik atau kampanye. Mereka tidak melarang siapapun yang ingin bersembahyang di Pura Saren Gong, Banjar Jakatebel. Pura ini saat itu sedang menggelar sebuah acara karya keagamaan yang dihadiri oleh berbagai kalangan masyarakat, termasuk tokoh-tokoh dan pemuda.
Gede Kristyawan menegaskan, “Kami di Desa Tangguntiti, termasuk Jakatebel, mendapatkan suara terbesar pada setiap hajatan politik, baik itu pemilihan legislatif, bupati, gubernur, maupun presiden, dengan perolehan suara mencapai 98 persen. Namun, kami ingin menegaskan bahwa kami tidak memberikan pernyataan tentang pemenangan bagi Prabowo dan Partai Gerindra.”tegas Gede Kristiawan Seniman Muda dan juga Mahasiswa Bahasa Bali ini.
Ia menyampaikan bahwa dukungan mereka justru tertuju kepada Ganjar Pranowo. “Pemenangan kami di Jakatebel sepenuhnya diberikan kepada Ganjar Pranowo, tanpa ragu-ragu. Kami, sebagai kelompok milenial, telah bersatu untuk memenangkan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden pada tahun 2024 mendatang,” tambahnya.
Ia juga menegaskan posisi dan pandangan masyarakat dan dari kelompok milenial di Banjar Jakatebel terkait dengan dukungan politik mereka, serta menjelaskan bahwa acara yang diselenggarakan di Pura Saren Gong bukanlah sebagai bentuk dukungan politik. Masyarakat di Banjar Jakatebel menegaskan komitmen mereka dalam mendukung calon presiden pilihannya yakni Ganjar Pranowo.[*mp]