TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Seorang warga negara asing (WNA), bernama Oktay Yilmaz (47), menjadi korban tenggelam di Pantai Balian, Desa Lalanglinggah, Selemadeg Barat, Tabanan pada Sabtu (16/12).
Menurut keterangan Kasi Humas Polres Tabanan Iptu I Gusti Made Berata, sebelum kejadian, korban sedang bersama temannya untuk belajar surfing di Pantai Balian. Saat sedang menyeberang sungai bersama temannya, mereka tiba-tiba terseret oleh ombak besar. Meskipun temannya berusaha menolong, namun upaya tersebut tidak berhasil. Korban akhirnya terseret lebih jauh ke tengah laut dan berteriak minta tolong.
Saksi Ni Luh Kumala Dewi, yang berada di sebuah warung dekat lokasi kejadian, mendengar teriakan teman korban, Tansel Fırat. “Tansel Fırat berlari sambil berteriak minta tolong dan memberitahukan bahwa temannya tenggelam akibat terseret arus,”jelas Iptu Berata.
Ni Luh Kumala Dewi segera menghubungi pemilik Villa Raja Pala, tempat korban menginap, untuk memberitahu bahwa salah satu tamunya tenggelam akibat terseret arus laut. Kejadian ini kemudian dilaporkan kepada Bhabinkamtibmas Desa Lalanglinggah dan diteruskan ke Polsek Selemadeg Barat.
Aparat dari Polsek Selemadeg Barat langsung menuju lokasi kejadian. Kapolsek Selemadeg Barat, AKP I Ketut Suandi, menghubungi Kasat Polairdud Polres Tabanan untuk koordinasi lebih lanjut. Bersama dengan Personil Polsek Selemadeg Barat, BPBD Tabanan, Personil Bali Buana Rescue, dan warga masyarakat, dilakukan upaya pencarian dan penyelamatan (SAR) di sepanjang pinggir pantai Balian dan sekitarnya.
Pada pukul 15.05 Wita, korban terlihat terapung di tengah laut, sekitar 100 meter dari bibir pantai. Posisi korban ditemukan di sebelah barat lokasi awal terseret, yakni sekitar 200 meter dari Pantai Pengasahan. Dengan bantuan pemain surfing, korban yang dalam kondisi meninggal dunia berhasil ditarik ke pinggir pantai.
Selanjutnya, jenazah korban dibawa ke BRSU Tabanan untuk dilakukan pemeriksaan forensik dan identifikasi lebih lanjut. Berdasarkan keterangan, diduga korban tidak bisa berenang dan terseret arus laut saat menyeberangi sungai dan terseret arus pantai.[*mp]