fbpx
PolitikTabanan

Usai Mendaftar di KPU, Sanjaya Serahkan Pilihan Politik Kepada Masyarakat

TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Bakal calon Bupati Tabanan, I Komang Gede Sanjaya, menegaskan bahwa dirinya menyerahkan sepenuhnya keputusan pilihan politik dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 kepada masyarakat Tabanan. Pernyataan tersebut disampaikan dalam konferensi pers usai mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tabanan pada Kamis (29/8).

“Saya enggak ada target, karena bagi saya, yang menentukan nanti adalah masyarakat Tabanan yang kami cintai. Target mau berapa tergantung masyarakat, karena sudah cerdas menentukan pilihan politiknya denganĀ  mengamati melihat calon pemimpinnya,” ujar Sanjaya.

Sanjaya yang maju sebagai bakal calon Bupati Tabanan bersama pasangannya, I Made Dirga, sebagai calon Wakil Bupati, menyatakan bahwa selama menjabat sebagai Bupati, dirinya telah banyak mengimplementasikan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat Tabanan. “Jadi, masyarakat Tabanan lah yang kemudian memutuskan setelah mereka melihat visi-misi, program, maupun gagasan yang disampaikan para calon bupati dan wakil bupati. Masyarakat paham dan mengerti dengan hasil pembangunan yang sudah dinikmati selama ini,” tambahnya.

Sementara itu, Sanjaya didampingi Dirga mengucapkan terimakasih atas dukungan partai politik untuk mengikuti kontestasi Pilkada 2024. Ketua DPC PDI Perjuangan yang juga menjabat Bupati Tabanan ini mengatakan, ingin Pemilihan bupati dan Wakil bupati berlangsung kondusif.

Oleh karena itu, dia meminta simpatisan menjaga sikap dan tidak saling menjelekkan antar pasangan calon. Menurutnya peran masyarakat adalah kunci suksesnya terlaksana pesta demokrasi. Oleh karena itu, Sanjaya-Dirga menyerahkan pilihan sesuai kehendak masyarakat tanpa ada unsur paksaan. Karena masyarakat sudah cerdas menentukan pilihan politik dan sudah membuktikan hasil kerja pemimpinya.yang mementingkan pembangunan untuk masyarakat.

Pasangan Sanjaya-Dirga yang diusung oleh PDI Perjuangan dan didukung oleh Partai Perindo, Gelora, PBB, PPP, dan Hanura, resmi mendaftarkan diri sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati di KPU Tabanan. Pendaftaran mereka pada Kamis (29/8) diiringi oleh sekitar 20 ribu pendukung dan simpatisan dari partai berlambang banteng.

Pendukung pasangan Sanjaya-Dirga datang dari berbagai kecamatan di Kabupaten Tabanan, membawa atribut partai pengusung berupa bendera, logo partai, dan tulisan dukungan. Suasana semakin meriah dengan yel-yel dukungan yang bergema sepanjang jalan menuju kantor KPU Tabanan.

Sebagian besar massa terkonsentrasi di Gedung Kesenian I Ketut Marya untuk mengawal proses pendaftaran pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Sanjaya-Dirga. Mereka menampilkan berbagai kesenian daerah seperti busana tradisional, debus, reog, gandrung, silat, tetektekan, angklung, hadrah, rodak, barong bangkung, barong sai, Baleganjur, dan berbagai atraksi budaya lainnya. Iringan parade budaya nusantara ini berhasil memukau sepanjang perjalanan menuju kantor KPU Tabanan.

Selain pasangan Sanjaya-Dirga, pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Tabanan lainnya yang telah mendaftar adalah I Nyoman Mulyadi dan I Nyoman Ardika, atau dikenal dengan paket “MS Glowing”. Pasangan ini mendaftar sehari sebelumnya, Rabu (28/8), dan diusung oleh Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus Tabanan, yang terdiri dari Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, PAN, PSI, Partai NasDem, PKN, dan Partai Garuda.

Dengan selesainya pendaftaran kedua pasangan calon ini, persaingan dalam Pilkada Tabanan 2024 diprediksi akan berlangsung sengit, dengan masyarakat Tabanan sebagai penentu utama dalam memilih pemimpin mereka di masa depan.[ka]

 

Berita Terkait

Back to top button
error: Konten ini terlindungi.