fbpx

Apel Siaga Bencana Polres Tabanan: Antisipasi Potensi Bencana

Apel Siaga Bencana Polres Tabanan

TABANAN, MEDIAPELANGI.comPolres Tabanan menggelar Apel Siaga Bencana di halaman Mapolres Tabanan pada Rabu (22/1) sebagai langkah kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana alam di wilayah Kabupaten Tabanan. Apel yang menghadirkan berbagai pemangku kepentingan dalam tekanan pentingnya mitigasi untuk meminimalisir dampak bencana.

Kapolres Tabanan, AKBP Chandra Citra Kesuma, dalam Seraya menjelaskan bahwa puncak musim hujan menurut Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) diperkirakan terjadi pada bulan Januari hingga Maret 2025. Hal ini meningkatkan potensi bencana seperti banjir, tanah longsor, gempa bumi, dan tsunami , yang menjadi ancaman nyata bagi wilayah Tabanan.

“Bencana alam tidak dapat diprediksi, namun yang lebih penting adalah bagaimana kita meminimalisir dampaknya. Ini bisa dicapai melalui kesiapsiagaan dan mitigasi bencana yang optimal,” ujar Kapolres.

Kapolres menekankan pentingnya sinergi antara BPBD, TNI, Polri, dinas terkait, dan relawan. Semua pihak harus memiliki pemahaman bersama tentang prosedur penanganan bencana untuk memastikan hal yang baik

Selain itu, pelatihan dan simulasi rutin bagi tim penanggulangan bencana juga dinilai sangat penting.

“Kapasitas dan kemampuan tim harus terus ditingkatkan agar siap menghadapi situasi darurat,” tambah Kapolres.

Tak kalah penting adalah edukasi masyarakat. Kapolres mengingatkan agar masyarakat harus memahami potensi bencana di daerahnya dan mengetahui apa yang harus dilakukan saat bencana terjadi. “Kesadaran masyarakat adalah langkah pertama dalam pencegahan,” tegasnya.

 Optimalisasi sistem peringatan dini juga menjadi sorotan dalam apel ini. AKBP Chandra menekankan bahwa seluruh peralatan deteksi bencana harus dalam kondisi baik, sehingga informasi dapat disampaikan dengan cepat dan tepat

“Pencegahan dan kesiapsiagaan jauh lebih baik daripada penanganan setelah bencana terjadi

Kapolres Tabanan berharap apel siaga ini menjadi momentum bagi seluruh jajaran, mulai dari tingkat kabupaten hingga desa, untuk memperkuat koordinasi dan kerjasama. “Mari kita wujudkan Kabupaten Tabanan yang tangguh bencana demi keselamatan dan kesejahteraan masyarakat,” tutupnya.

Dengan komitmen bersama, Tabanan siap menghadapi berbagai potensi bencana, mengutamakan keselamatan dan kesejahteraan masyarakat.[ka]

 

 

Berita Terkait
error: Konten ini terlindungi.