fbpx

Disambar Petir, Rumah dan Alat Elektronik Warga Timpag Rusak

foto-Rumah milik I Nengah Weda Wisnawa(36)Banjar Sambian,Desa Timpag,Kerambitan,Tabanan,rusak akibat tersambar petir.Kamis(4/1/2018)

TABANAN, MEDIAPELANGI,com-Sebuah rumah dan belasan benda elektronik milik warga Banjar Sambian,Desa Timpag,Kerambitan,Tabanan,rusak akibat tersambar petir.Kamis(4/1/2018)

Informasi yang berhasil dihimpun rumah yang rusak milik I Nengah Weda Wisnawa(36).Kejadian berawal sekira pukul 14.00′ Wita,terjadi hujan lebat yang disertai petir di wilayah Kerambitan,ketika hujan mulai reda terjadi petir besar dan menyambar atap rumah milik Korban yang mengakibatkan lonsleting pada aliran listrik dan meteran listrik terbakar mengakibatkan genteng atap rumah serta plapon bangunan rumah juga jebol.

Pada saat bersamaan,benda-benda elektronik milik korban seperti Televisi  42 inci,32 dan 14 Inc,Kulkas,‎AC dan perlalatan Rumah tangga yang semuanya dalam.kondis terhubung dengan aliran listrik terbakar.

Kapolsek Kerambitan Kompol I Wayan Suana,membenarkan kejadian tersebut,akibat kejadian tersebut diperkirakan korban mengalami kerugian sekitar Rp 150 juta.

Kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa ,karena  saat kejadian seluruh penghuni.rumah berada di luar bangunan  rumah tepatnya di bangunan Lumbung Padi,”jelas Kapolsek Suana.

foto-Bale Kulkul Pura Ibu Kresna Kepakisan yang terletak di Jalan.Anggrek Gang XII, Banjar Tegal Belodan,Tabanan, terbakar

Sementara itu Bale Kulkul Pura Ibu Kresna Kepakisan yang terletak di Jalan.Anggrek Gang XII,Banjar Tegal  Belodan,Tabanan,juga terbakar akibat disambar petir saat hujan deras Kamis (4/1/2018) pukul 14.30 Wita.Tiga unit kendaraan Pemadam Kebakaran Pemkab Tabanan (Damkar) dikerahkan guna memadamkan api tersebut dan juga dibantu warga setempat.Akibat kejadian kebakaran tersebut pengempon pura menderita kerugian diperkirakan sekitar Rp.55 juta.(*eka)

Berita Terkait
error: Konten ini terlindungi.