TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Musyawarah Olahraga Provinsi (Musorprov) KONI Bali sebagai forum pemilihan Ketua Umum KONI Bali yang baru periode 2022-2026 tinggal hitungan hari. Rencananya Musorprov berlangsung pada Sabtu 19 Maret 2021 mendatang.
Dengan mulai berakhirnya kepengurusan tersebut, maka akan ada lagi calon-calon yang ingin maju menjadi Ketua KONI Bali masa bakti 2022-2026. Salah satunya adalah datang dari Ketua Umum KONI Tabanan I Dewa Gede Ary Wirawan.
Dipastikan yang bakal terpilih nanti adalah orang baru karena Ketum KONI Bali Ketut Suwandi yang sukses mengantarkan Bali meraih peringkat V di PON XX Papua 2021, karena mandat AD/ART tidak boleh mencalonkan diri lagi karena sudah menjabat dua periode.
Salah satu kader olahraga yang sudah menyatakan bakal mencalonkan diri adalah I Dewa Gede Ary Wirawan yang saat ini menjadi Ketum KONI Kabupaten Tabanan.
Saat dihubungi terpisah Sabtu (26/2/2022), Sekum KONI Tabanan Made Nurbawa membenarkan hal tersebut. “Ya, Ketum KONI Tabanan I Dewa Gede Ary Wirawan sudah pasti bakal maju jadi calon ketum KONI Bali periode 2022 – 2026. Hal itu tidak lepas dari adanya harapan dan dorongan sejumlah pihak khususnya pemilik suara, seadainya beliau (Dewa Ary Wirawan-red) diberikan kepercayaan saya harap nanti bisa melanjutkan prestasi yang dicapai oleh Ketum sebelumnya dan mampu mengakomodir harapan semua pengprov olahraga,”terangnya.
Lanjut Made Nurbawa, untuk memenuhi standar Prokes Covid-19 pihak panitia akan melaksanakan Musorprov secara daring dan luring.
Total ada 67 pemilik suara yang berasal dari Pengurus Cabor, Organisasi fungsional, dan Koni Kabupaten/kota se Bali. Selain I Dewa Gede Ary Wirawan, ada juga nama lain yang dikabarkan bakal mengikuti pencalonan adalah Sekum KONI Bali IGN Oka Darmawan.
“Siapa pun yang terpilih nanti saya kira semua calon adalah kader-kader olahraga Bali yang layak diperhitungkan dalam kepemimpinan berikutnya.” tegas Made Nurbawa. [*mp}