TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Untuk meningkatkan perlindungan dan kesiapan tenaga kesehatan di Pusksemas sebagai garda terdepan dalam menangani kasus Covid-19 di Kabupaten Tabanan, Wakil Bupati Tabanan Komang Gede Sanjaya menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) di Kantor Dinas Kesehatan setempat, Rabu (15/4/2020)
Penyerahan Alat Pelindung Diri (APD) langsung oleh Wakil Bupati Tabanan kepada Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tabanan dr Nyoman Suratmika.
Tampak hadir dalam kesempatan tersebut, DPR RI dapil Bali IGN Kusuma Kalakan, Ketua Komisi IV DPRD Tabanan I Gusti Komang Wastana serta anggota DPRD I Wayan Eddy Nugraha Giri dan Ni made Rahayuni.
“APD saat ini sangat sulit didapatkan, maka bantuan APD dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB)ini diharapkan dapat membantu para petugas siaga Covid-19 Tabanan ini dalam menjalankan tugas, agar tetap terjaga keselamatan dan kesehatannya,” ungkap Wabup Sanjaya.
Wabup Sanjaya mengatakan,bantuan yang diberikan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat di tengah merebaknya Pandemi Covid-19. Kepedulian terhadap sesama ini harus terus dibangun.
“Di situasi seperti ini, kepedulian dari warga masyarakat untuk membuat masker banyak dilakukan. Selain itu banyak juga warga secara mandiri membagikan masker seperti yang dilakukan oleh relawan desa, beberapa anggota dewan, pengusaha serta donator.
Untuk itu kita perlu saling bahu membahu dan gotong royong untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” ucap Ketua DPC PDI Perjuangan Tabanan.
Wakil Bupati Sanjaya juga menghimbau dan mengajak masyarakat agar senantiasa menjaga kebersihan diri, lingkungan sekitar serta tidak menganggap remeh Covid-19. Mengikuti seluruh prosedur yang telah ditetapkan dalam rangka penanganan dan pencegahan penyebaran Virus tersebut.
“Inilah momentum yang tepat untuk kita bersama-sama bersatu melawan wabah Covid-19. Sesuai himbauan Bupati masyarakat Tabanan wajib mengunakan masker baik dirumah maupun di luar rumah. Sementara waktu tetaplah dirumah saja, tidak berpergian jika tidak begitu penting, cuci tangan pakai sabun, dan hidup sehat,” tutupnya.(mp/ka)