TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Sebuah pohon tumbang menimpa rumah warga di Banjar Dinas Manikyang, Desa Manikyang, Kecamatan Selemadeg , Kabupaten Tabanan Bali, Kamis (12/8/2021) malam.
Saat kejadian tidak ada hujan, namun tiba tiba pohon tersebut tumbang. “Penyebab tumbangnya karena akar pohon yang lapuk,”ujar Kapolsek Selemadeg Kompol I Kadek Ardika, seijin Kapolres Tabanan, Jumat (13/8/2021).
Akibat kejadian tersebut rumah I Gusti Panca Arnawa tertimpa pohon. Sehingga rumah dan dapur miliknya mengalami kerusakan di bagian atap.
Penanganan dilakukan Bhabinkamtibmas bersama warga bergotong royong membantu memindahkan pohon yang menimpa rumah dan dapur
Kerusakan yang dialami hanya kerusakan ringan dengan kerugian sekitar Rp 5 juta. “Kerusakan hanya pada bagian atap rumah dan dapur,” ujarnya.
Dirinya berharap masyarakat untuk waspada kalau ada pohon di dekat rumah. Sementara itu ia mengimbau kepada masyarakat agar tetap waspada untuk menghadapi cuaca buruk yang dapat menimbulkan bencana alam dan bisa terjadi kapan saja,”katanya. [mp]