TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Curah hujan yang tinggi dan angin kencang pada Selasa (5/3) sekitar pukul 15.00 Wita,menyebabkan pohon tumbang di Banjar Dinas Seleksek, Desa Bantiran.
Kejadian ini mengakibatkan seluruh badan jalan jurusan Pupuan-Dadap Putih tertutup oleh pohon yang tumbang.
Kapolsek Pupuan, AKP I Wayan Sudiarba, menjelaskan bahwa pohon yang tumbang merupakan bagian dari perkebunan warga setempat. “Tumbangnya pohon tersebut diperkirakan akibat curah hujan yang cukup lebat, sehingga tanah menjadi labil dan tidak mampu menahan pohon tersebut,” ujar Sudiarba.
Untuk mengatasi situasi ini, Bhabinkamtibmas bersama Kawil Banjar Dinas Seleksek, didukung oleh warga masyarakat, langsung turun ke lokasi kejadian untuk melakukan pembersihan ranting pohon yang menutupi badan jalan.
Langkah cepat ini diambil guna memastikan kelancaran arus lalu lintas dan mencegah potensi bahaya lebih lanjut.
Kapolsek Sudiarba menegaskan pentingnya kerjasama antara kepolisian, masyarakat, dan pemerintah setempat dalam menangani situasi darurat seperti ini. “Kami berterima kasih kepada masyarakat yang turut membantu dalam kegiatan pembersihan ini. Kerjasama semua pihak sangat diperlukan untuk menjaga keselamatan dan ketertiban bersama,” tambah Sudiarba.
Situasi telah berhasil diatasi, dan jalan kembali dibersihkan sehingga dapat dilewati oleh pengguna jalan. Masyarakat diminta tetap waspada terhadap kondisi cuaca ekstrem, terutama saat hujan lebat dan angin kencang, untuk menghindari potensi bahaya serupa di tempat lain.[*mp]